Penemu Coca Cola - John S. Pemberton |
Di restoran cepat saji seperti KFC, maka kamu pasti akan di tawarkan minuman, nah salah satu minuman yang di tawarkan ya ada Coca Cola. Coca Cola sendiri juga mempunyai saingan berat, salah satunya adalah Pepsi. Lalu siapa 'kah yang menemukan Coca Cola ini? Dia adalah John S. Pemberton. Ada yang menarik dengan penemu Coca Cola ini, penemu coca cola yaitu Dr. John Stith Pemberton ini ternyata adalah seorang yang memiliki profesi sebagai apoteker! Dia adalah seorang ahli farmasi dari Atlanta, AS (Amerika Serikat). Dr. John Stith Pemberton membuat sebuah resep pertamanya yaitu minuman koka dalam 3 ketel kuningan yang dia praktekan di halaman belakang rumahnya. Dr. John Stith Pemberton kemudian membawa minuman hasil "eksperimennya" tersebut ke apotek Jacob dan juga mulai mempromosikannya.
Kemudian ditambahkan pula kacang kola dalam minumannya. Tujuan awal ia meramu minuman koka dan kacang cola adalah untuk mengobati sakit kepala namun ramuan tersebut kemudian menghasilkan penemuan yang luar biasa hingga terciptalah minuman ringan Coca-Cola. Tapi, karena sering muncul gerakan kesederhanaan di AS, Pemberton lantas segera sadar kalau tak mungkin dia menjual minuman yang mengandung alkohol. Jadi, Pemberton mulai bekerja keras untuk menemukan bahan-bahan atau racikan yang pas dan tentu tak mengandung alkohol.
Kemudian sekitar pada tahun 1886, Pemberton berhasil membuat racikan yang pas untuk menjadi resep minuman Coca-Coal tahap "beta" (Tahap awal). Nama Coca-Cola sendiri di sarankan oleh sekretarisnya, yaitu Frank Robinson. Sedangkan Coca-Cola sendiri diambil dari dua kata yang sebagai bahan utama dari minuman ini, yaitu daun coca dan kacang kola. Frank Robinson pula yang kemudian mendesain logo Coca-cola dengan memilih huruf miring dari tulisan Coca-Cola yang kemudian menjadi logo paling terkenal diseluruh dunia.
Untuk pemasaran Coca-Cola pada awalnya, John S. Pemberton menunjuk Chandler yang dikenal pintar dalam hal pemasaran produk-produk baru, dan terbukti tidak membutuhkan waktu yang lama Coca-Cola kemudian berhasil menguasai pasar minuman ringan.
Patung John S. Pemberton di Amerika |
Itulah kisah mengenai penemuan Coca-Cola oleh John Styth Pemberton, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi pembaca website ini.
0 komentar:
Posting Komentar
Tinggalkan Komentar